Kamis, 15 Agustus 2013

"Yang penting banyak muncul muka muka baru "

Jakarta, 15 Agustus 2013.  Dalam percakapan dengan Soebronto Laras (SL)mantan Sekjen PP Pelti di lapangan tenis Senayan , saya sempat laporkan masalah RemajaTenis. Adanya pertanyaan oleh Soebronto Laras tentang perlakukan PB Pelti yang sangat disayangkannya. Saya katakan RemajaTenis tetap jalan walaupun ada penurunan peserta akibat dari perlakuan dan provokasi selama ini langsung ke masayarakt tenis.
Saya ceritakan kalau setiap pelaksanaan selalu muncul muka muka bari. " Ini yang membuat saya masih semanagt laksanakan RemajaTenis." ujar saya kepadanya
Memang selama ini saya sering berlatih tenis disetiap Rabu pagi bersama rekan rekan mantan petinggi PP Pelti periode sebelumnya. Ini untuk olahrga dan saling bersosialisasi saja dengan komunitas tenis lainnya.
Saya melihat sikap SL terhadap RemajaTenis cukup positip walaupun ditempa berbagai badai provokatip dilakukan oleh rekan diinduk organisasi tenis sendiri. Dukungan moril dari rekan rekan mantan pengurus PP Pelti lalu terutama mantan Ketua Umum Martina Widjaja dan Soebronto Laras memberikan semangat juang saya masih tinggi.
Memang berbagai kesulitan diceritakannya tentang induk organisasi termasuk kesulitan finansial tidak seperti kepengurusan lalu. Ini bisa dilihat dengan membatalkan turnamen ITF Pro-Circuit berdampak dikenakan denfa cukup besar oleh ITF.



Tidak ada komentar: